Kue Favorit Saya "Bolu Gulung Black Rool", Kontes SteemFoods -7- | Promosikan Toko Kue Favorit

Toko Bread Boy

Hallo sahabat steamian! apa kabar semua Semoga kalian semua dalam keadaan sehat. Kali ini saya ingin memposting toko kue favorit saya dan keluarga yang terletak di pusat Kota Langsa yaitu "Bread Boy", tepatnya di daerah pertokoan, Jalan Ahmad Yani No.77 Kota Langsa, Jaraknya sekitar 3 jam dari rumah. Toko ini buka pukul 07.30 dan tutup pada pukul 22.30 wib. Saya biasanya sebulan sekali akan mengunjungi toko ini, karena jaraknya yang tidak terlalu dekat. Sebelumnya saya sudah pernah memposting toko kue favorit saya yaitu "Brownies Amanda"

Toko Bread boy menjual banyak sekali bermacam jenis cake , roti yang enak dan lezat, setiap hari Toko ini selalu memproduksi kue untuk di jual kepada pelanggannya, menurut saya toko ini sangat lengkap menjual berbagai macam jenis kue kering, kue basah, kue tart, manisan buah dan juga menyediakan desert box. Toko Bread boy juga menerima pesanan cake untuk pesta pernikahan, ulang tahun, annivesary dan sebagainya.

Saya sangat senang menjadi costamer di toko Bread boy karena selain kue yang lezat, bisa di konsumsi sendiri atau bisa dijadikan oleh-oleh, serta pelayanan yang ramah membuat kita betah berlama-lama di toko ini.

Berikut potret penampakan salah satu toko kue favorit kami sekeluarga.

IMG_20201123_203128.JPG
Toko Bread boy
Berikut lokasi Bread Boy Cake Shop
https://maps.app.goo.gl/sPxeZUd8ZLenkQ6n6

IMG_20201121_173836.jpg
Melayani pembeli

IMG_20201121_173440.jpg
Aneka cake yang di tawarkan

Dari tampilan luarnya sudah menggugah selera, apalagi rasanya tidak perlu diragukan. packaging cukup baik, sahabat dan orang-orang tercinta pasti sangat senang di bawakan kue yang di beli di toko Berad Boy.

IMG_20201121_173501.jpg
Cake di dalam lemari pendingin

IMG_20201121_173452.jpg
Pesanan costumer

Cake di dalam lemari pendingin adalah pesanan para pelanggan untuk merayakan hari bahagianya bersama orang-orang terkasih.

IMG_20201121_173417.jpg
Aneka jenis kue kering

Jika kalian ingin cemilan yang santai sambil menonton televisi, kalian juga bisa membeli di toko bread boy. Aneka jenis kue kering juga sangat enak dan harganya juga terjangkau.

IMG_20201121_173329.jpg
Aneka bolu gulung

Aneka varian bolu gulung yang ditawarkan juga banyak, ada varian moca, strawberry, coklat, keju, kacang, nanas, dan lainnya.

IMG_20201121_173332.jpg
Aneka kue lapis legis dan bolu pisang

IMG_20201121_173848.jpg
Red velvet sungguh menggoda

IMG_20201121_173910.jpg
Tersedia minuman ringan

IMG_20201121_173408.jpg
Aneka roti

Desain interior di toko Bread Boy sangat mewah, dan berkelas. Suasana di dalam toko yang bersih dan sangat nyaman, membuat para customer betah lama-lama untuk memilih kue favorit yang diinginkan.

IMG_20201121_173855.jpg
Tersedia manisan buah dan coklat karakter

Jika kalian ingin menikmati manisan, bisa datang ke toko ini. Toko ini sangat lengkap, mulai dari kue sampai manisan juga ada, ada manisan buah kolang-kaling dan manisan buah salak.

IMG_20201121_173337.jpg
Tersedia roti bantal dan roti isi pisang coklat

Roti bantal sangat cocok untuk sarapan dan bisa dijadikan bekal ke sekolah atau ke kantor, cara pennyajiannya juga sangat cepat dan praktis. Bisa di oleskan sesuai dengan selera masing-masing, biasa anak-anak di rumah menyukai selai strawberry dan selai keju.

PhotoCollage_20201123_112350821.jpg
Kue favorit yang saya beli

Setelah puas berkeliling melihat semua jenis kue yang membuat hati ini menjadi binggung untuk menentukan pilihan, yang semuanya ingin di beli, karena dari penampakannya saja sudah sangat menggiurkan, akhirnya saya memilih beberapa kue coklat untuk di makan bersama kelurga.

PhotoCollage_20201123_202849223.jpg
Papan nama toko

PhotoCollage_20201123_204324289.jpg
Menikmati kue favorit

Sesampai di rumah, tidak menunggu lama kue yang lezat siap disantap dan dalam sekejap saja kue pun nyaris habis heheheheh.

IMG_20201123_204521.jpg
Struk yang pembelian kue

Total biaya yang harus dibayarkan adalah Rp. 256.000 atau sekitar $18

Terima kasih kepada @alikoc07, @steemitblog dan @steemcurator01, @steemcurator02, @steemfoods yang telah menyelenggarakan contest ini, dan saya akan selalu optimis dalam mengikuti setiap contest yang akan diadakan, dan selalu menunggu Tema yang sangat kreatif di setiap minggunya.

Dan Terima kasih kepada pak @radjasalman dan pak @el-nailul yang selalu memberi arahan dan semangat.

Salam,

@kanzia

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
10 Comments