Contest! The Diary Game – #17, Share your day with us || Kamis, 7 Desember 2023

IMG_20231207_135503.jpg

Hai sahabat steemian hebat steem for ladies dimana pun anda berada ☺️. Salam semangat dari aku @safridafatih dari Bumi Nangroe Aceh Darussalam, Indonesia. Semoga kita semua selalu semangat dan bahagia 🤲💪. Senang bisa berpartisipasi kembali di kontes yang anda selenggarakan ini.

Alhamdulillah aku bersyukur masih bisa bangun kembali di pagi hari ini dalam keadaan sehat dan bahagia 🤲. Ku mulai aktivitas ku di pagi hari ini dengan melaksanakan shalat subuh dua rakaat. Kemudian aku membangunkan suami dan anak-anak. Setelah itu aku keluar sebentar untuk berolahraga ringan berjalan kaki mengelilingi seputaran halaman rumah kediaman ku. Setelah tiga kali putaran aku menuju ke halaman belakang untuk memetik daun sereh.

Setelah itu aku masuk ke dalam. Pertama-tama aku mencuci beras dan langsung aku masukkan ke dalam rice cooker. Setelah itu aku merebus daun sereh yang ku campur dengan kunyit dan halia serta daun pandan. Setelah agak dingin aku menikmati air rebusan tersebut sebentar. Setelah itu baru aku menggoreng ayam untuk sarapan aku sekeluarga hari ini.

IMG_20231207_065952.jpg
Air yang ku minum di pagi hari ini

Beres memasak aku mencuci piring dan menyapu lantai. Setelah itu aku mandi dan bersiap untuk berangkat ke kantor. Tiba di kantor aku beristirahat sebentar setelah ku tekan tombol absen elektrik. Kemudian aku mengerjakan beberapa pekerjaan di laptop di meja kerjaku.

IMG_20231207_082027.jpg
Di tempat aku bekerja hari ini

Sepulang dari kantor aku pergi bersama dengan keluarga ibu ku menuju ke rumah besan tanteku. Disana diadakan acara syukuran tujuh bulanan kehamilan menantu tanteku. Aku bersama dengan keluarga tanteku dan ksepupu yang lain serta keluarga besar almarhumah ibu ku yang lain berkunjung ke rumah menantu tanteku.

IMG20231207104656.jpg

IMG20231207104540.jpg

IMG20231207115742.jpg

IMG20231207115708.jpg
Di kediaman keluarga istri sepupuku

Tiba disana kami langsung di persilahkan duduk. Kami di hidangkan kue dan teh. Usai menikmati kue dan teh acara di lanjutkan dengan berdoa bersama. Usai berdoa kami dihidangkan nasi dan bermacam masakan yang lezat. Segelas rujak manis menghiasi hidangan spesial di depanku hari ini. Setelah di persilahkan menikmati hidangan tersebut aku langsung menikmati dengan lahapnya 🤭.

Setelah selesai semua acara syukuran aku segera bersiap untuk pulang bersama dengan Tante kesayangan @idaali. Kami pulang melalui jalan perkampungan. Sudah lama kami tidak pergi berdua. Laju motor yang dikendarai oleh tanteku sangat perlahan. Kami menikmati perjalanan pulang sambil berbincang-bincang. Tanpa terasa kami pun sudah tiba di kediaman kami masing-masing.

Sebelum tiba di rumah aku mampir di pasar tradisional Matangkuli. Aku membeli daging bebek seharga Rp. 55000 di tempat langganan aku Bang Sani namanya. Setelah itu aku mampir di tempat Haji Madia penjual bumbu halus dan Santan. Aku membeli tiga ribu rupiah santan dan lima ribu rupiah bumbu kari bebek. Setelah itu aku langsung pulang ke rumah.

IMG_20231207_180307.jpg
Kari bebek yang ku masak hari ini

Tiba di rumah usai membersihkan diri dan shalat dhuhur aku beristirahat tidur siang. Sore hari usai waktu ashar aku membersihkan daging bebek dan langsung ku masak di sore hari ini. Sambil menunggu kari bebek matang, aku mencuci piring dan menyapu lantai serta mengangkat jemuran. Setelah semua pekerjaan ku beres di sore hari ini aku langsung mandi dan bersiap untuk makan malam dan shalat magrib.

Demikian partisipasi ku di kontes kali ini. Semoga teman-teman menyukai nya ☺️. Pada kesempatan kali ini aku juga ingin mengajak teman-teman baikku ❤️, @khairiani, @maryulis and @wirdahanum serta Tante kesayangan ku @idaali untuk berpartisipasi di kontes ini ☺️. Terimakasih atas kesempatan ini.


Salam,

@safridafatih
👉About me


ASSALAMUALAIKUM
H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
19 Comments