ContestšŸ“¢ : Your experience with the steemit platform

Hai semuanya!

Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada @mdkamran99 karena telah mempublikasi kontes menarik ini. Karena pertanyaan-pertanyaan yang diajukan di dalam kontes membuat saya berpikir ulang mengenai perjalanan saya di Steemit ini.

Saya juga mengundang @anroja, @fantvwiki, dan @irawandedy untuk mengikuti kontes ini apabila tertarik dengan tema yang diangkat. Alamat kontes bisa dikunjungi di link berikut ini: ContestšŸ“¢ : Your experience with the steemit platform

Beri kami deskripsi singkat tentang kedatangan Anda di platform Steemit. Yaitu, kapan, bagaimana Anda terlibat dengan platform ini?

pexels-christina-morillo-1181438.jpg

Source: Pexels


Saya adalah seseorang yang menyukai aktivitas riset mandiri. Pada 29 oktober 2022 akhirnya saya bergabung di steemit dengan mempublikasi artikel perkenalan diri. Pertemuan saya dengan Steemit adalah hasil pencarian di Google tanpa arahan siapapun. Saat itu saya tertarik menelusuri token STEEM di Coinmarketcap dan menemukan platform ini.

Karena saya suka menulis, awalnya saya mencari teman penulis di Steemit. Lalu saya bertemu dengan komunitas Freewriter dan melakukan aktivitas postingan harian dengan tema tertentu seperti yang mereka lakukan. Pada saat itu setiap hari saya hanya mendapat reward 0.xxxx setiap melakukan publikasi.

Saya tidak paham dengan aturan dan fungsi tag di Steemit. Tidak paham sistem Verifikasi, club, artikel exclusive dan banyak lagi. Bahkan saya tidak paham fungsi SP. Karena saya hanya menulis dan mempublikasi artikel saya ke berbagai tempat! Ya ampun, saya melakukan hal buruk pada saat itu.

Tapi akhirnya @radjasalman sebagai tim dari komunitas Newcomer yang berasal dari Indonesia memberi saya saran dan informasi penting. Akhirnya saya belajar sedikit demi sedikit darinya dengan berkirim pesan pribadi, juga mengupdate wawasan dari riset mandiri. Hingga akhirnya sekitar bulan ketiga setelah saya bergabung Steemit, saya mulai memahami cara kerja platform ini.

Tapi saya juga sempat vakum setelah itu karena merasa kesepian dan kesulitan. Lalu akhirnya pada bulan April 2023 saya berhasil mengajak teman dari daerah saya @ahmadrosyid bergabung di Steemit. Dari sini, perjalanan saya baru dimulai. Saya berusaha aktif untuk produktif menulis dan melakukan engagement sesuai ketentuan yang berlaku sambil meminta saran pada orang-orang yang berpengalaman.

Apa itu Steem Power? Apa pentingnya Steem Power untuk akun Anda?

pexels-oronzo-roberti-929661.jpg

Source: Pexels


Steem Power adalah token STEEM yang distaking atau dimasukkan ke sistem blokchain steemit. Sehingga nilai 1 STEEM dan 1 Steem Power adalah sama. Tapi di sisi lain Steem Power di ekosistem steemit memiliki banyak manfaat sebagai berikut:

  1. Meningkatkan pendapatan dari aktivitas vote
  2. Meningkatkan "bahan bakar" untuk melakukan aktivitas di platform. (Anda tidak akan bisa melakukan komentar, posting, dan lain sebagainya apabila tidak punya SP)
  3. Untuk mendapatkan pendapatan passive dari hasil staking
  4. Untuk berkontribusi pada komunitas dengan cara melakukan delegasi (opsional ).

Apa arti clubstatus? Apa kontribusi clubstatus untuk meningkatkan Kekuatan Steem dari akun Anda?

pexels-matheus-bertelli-2843320.jpg

Source: Pexels


Club status adalah tipe club yang diikuti oleh pengguna Steemit. Fungsi mengikuti club status adalah meningkatkan Steem Power yang kita miliki. Karena kepemilikan Steem Power di komunitas Steemit sangat penting. Ada tiga tipe club status:

NoTipePersyaratan
1club505050% reward STEEM yang didapat harus di power up dan 50% lainnya bisa diwithdraw. Ukuran waktu yang dihitung adalah satu bulan
2club7575% reward STEEM yang didapat harus di power up dan 25% lainnya bisa diwithdraw. Ukuran waktu yang dihitung adalah dua bulan
3club100100% reward STEEM yang didapat harus di power up. Dilarang melakukan withdrawal. Ukuran waktu yang dihitung adalah tiga bulan

Manfaat mengikuti club status

NoKeterangan
1Kesempatan mendapat upvote steemcurator0x, booming0x, dan Crypto Academy
2Persyaratan wajib jika kita mendaftarkan diri sebagai Community Curator
3Persyaratan wajib mengajukan dukungan Booming dan kontes utama (untuk komunitas)

Apa yang Anda maksud dengan delegasi? Sudahkah Anda mendelegasikan SP Anda ke komunitas "Steem For Bangladesh" atau komunitas lain? Jika ya, silakan bagikan tangkapan layar delegasi dari "Steemworld"

pexels-karolina-grabowska-4968499.jpg

Source: Pexels


Delegasi adalah proses meminjamkan SP yang kita miliki kepada pengguna lain yang membutuhkan. Dengan melakukan delegasi, artinya kita memberi hak penggunaan SP yang kita delegasikan kepada orang yang mendapatkan delegasi.

Orang yang mendapatkan delegasi akan mendapatkan semua manfaat SP yang dia terima. Salah satu contohnya adalah kekuatan vote yang meningkat. Tapi di sisi lain pemilik SP masih memiliki kuasa yang mutlak dari SP tersebut. Pemilik SP dapat mencabut delegasinya sewaktu-waktu bahkan tanpa persetujuan orang lain.

Saya belum melakukan delegasi ke Steem For Bangladesh. Saya juga belum melakukan delegasi SP ke akun lain. Karena pada saat ini SP saya masih sedikit. Saya masih membutuhkan beberapa SP lagi agar mendapatkan pengaruh di platform ini.


Itulah opini yang bisa saya bagikan kali ini. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada mdkamran99 karena telah mengadakan kontes menarik ini. Saya juga berterima kasih kepada kamu yang telah membaca publikasi ini. Semoga harimu menyenangkan!

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
16 Comments