SEC-S10W6: My favorite meat recipe.''Mie Saute Beef"

Picsart_23-07-15_22-00-22-900.jpg
edit by picarts


Assalamualaikum Sahabat Steemians di Komunitas Steem For Bangladesh.. Tak terasa kita sudah berada di minggu terakhir Steemit Engagement Challenge S10W6. Komunitas hebat ini telah memberikan sebuah topik yang sangat menarik "My favorite meat recipe".

Sebelumnya saya ingin mengundang @yancar @mini80 @yuswadinisam @rezvan untuk berpartisipasi dalam kontes ini. Terimakasih


Dalam kesempatan ini saya akan berbagi resep "mie tumis daging sapi". Saya sering membuat dan menyiapkan mie daging ini karena memang ini bagian dari Pekerjaan saya. Saya adalah seorang pedagang mie dan setiap hari saya memasak mie. Jadi sangat menyenangkan dapat berbagi resep dalam kontes ini.

Kali ini saya akan menggunakan mie kuning karena disini sangat mudah mendapatkan mie jenis ini. Mie kuning ini terbuat dari tepung gandum. Teksturnya yang kenyal membuat mie ini sangat diminati. Tetapi anda bisa menggantikannya dengan mie jenis lain sesuai dengan selera anda.

Untuk bumbunya, saya menggunakan bumbu kari. Bumbu kari terbuat dari cabe merah, bawang merah, bawang putih, kacang, kelapa gonseng, dan aneka rempah-rempah yang membuat bumbu ini sangat beraroma khas.

Baiklah berikut adalah bahan-bahan yang kita butuhkan :

  • Mie kuning 300 gram
  • Bumbu kari 2 sendok makan
  • Daging sapi 250 gram
  • Sayuran pelengkap seperti daun kol, touge, daun sop, tomat, timun
  • Satu buah jeruk nipis
  • Garam dan penyedap
  • Minyak goreng
  • Air untuk memasak 500 ml

IMG_20230715_195829.jpg
mie kuning


IMG_20230715_200941.jpg
Bumbu kari


IMG_20230715_195755.jpg
Daging yang telah dibersihkan


IMG_20230715_195637.jpg
sayuran pelengkap


Langkah pembuatan :

Langkah 1:

  • Bersihkan daging lalu tambahkan garam dan jeruk nipis. Tujuannya adalah untuk menghilangkan bau amis pada daging serta menambahkan rasa asin pada daging.

Langkah 2:

  • Hidupkan api kompor lalu tuangkan minyak goreng satu sendok makan

Langkah 3:
Tumis bumbu kari dan masukkan daging, aduk sebentar sampai merata.

Langkah 4:
Tambahkan air sebanyak 500 ml. Kemudian tutup kuali untuk memasak supaya air cepat mendidih. Jangan lupa tambahkan garam dan penyedap.

Langkah 5:
Setelah air mendidih tambahkan sayuran seperti kol, touge dan daun sop.

Langkah 6:
Setelah 10 menit masukkan mie kuning, aduk sebentar. Matikan api kompor dan mie kuning daging sapi siap di angkat dan disajikan.

IMG_20230715_195712.jpgIMG_20230715_200917.jpg

Proses memasak (1)

IMG_20230715_195654.jpg
Proses memasak (2)


IMG_20230715_201156.jpg
Hasil akhir


Nah itulah beberapa langkah yang saya Bagikan, sangat mudah untuk dilakukan dan bahan-bahan yang digunakan juga sangat mudah didapatkan. Saya pikir anda harus mencobanya di rumah. Menyajikan hidangan lezat ini untuk keluarga.

Saya sangat menyukai resep "mie tumis daging sapi" ini karena rasanya yang enak dan gurih. Kombinasi rempah rempah yang terdapat dalam bumbu kari membuat mie daging ini beraroma khas dan rasa pedas cabe menghasilkan sensasi yang nikmat. Mie daging ini sangat cocok dikonsumsi saat cuaca dingin karena salah satu khasiat rempah adalah dapat menghangatkan tubuh.

Untuk harga jual biasanya mie daging sapi dijual sekitar 10 Steem. Namun ini sifatnya relatif, tergantung wilayah dan daerah yang menyediakan menu mie daging sapi.

Sekian dulu untuk pembahasan kita kali ini, semoga resep masakan yang saya Bagikan dapat bermanfaat bagi anda semua. Terimakasih 🙏

SALAM

@chefdanie

TENTANG SAYA

DiHLrjiPetHt6ciV9azim9NPHuTMQ59H51nYE8xqo83cHxoWjkEXJT9iFny5FDK6V87zhnX5kJcSGE6ahn1RouZuijdX8aHZSZuNzNLrHL...5JkLh48hmSy2Vocb8Q1ZmVRFSQE6pKeyXuZTkTt2EgzjyyZw14xbJEQeSpMhQGMsjfy2JgnjmiZATtiTZUt9hdaNJ5oWr4DTthVH964jvSwCVZQRoyCX3KLi6i.png

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
11 Comments