Salam Kenal dari Etty Diallova

22835469_773051012896004_1677636100_n.jpg

Assaalmu’allaikum Wr.Wb

Hallo, ...
Salam kenal sahabat Steemian. Perkenalkan nama saya Etik Nurhalimah, saya seorang Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Taiwan. Saya bekerja di Bumi Formosa sudah enam tahuan. Saya juga berstatus mahasiswa di Universitas Terbuka Taiwan (UT Taiwan) jurusan Sastra Inggris. Saya menggunakan nama pena sekaligus akun media sosial Etty Dialova, dan teman-teman memanggil saya dengan sapaan, Etty.

23846205_784269761774129_346258414_n.jpg

Hobi saya menulis dan membaca puisi. Sejak duduk di bangku kelas 4 Sekolah Dasar (SD), saya kerap mewakili sekolah mengikuti lomba deklamasi puisi hingga tingkat kecamatan. Sejak di Sekolah Menengah Pertama (SMP) saya aktif di Majalah Dinding Sekolah (Mading) dan menjadi pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah) hingga ke jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

23439352_779193258948446_1644661323_n.jpg

Selepas menamatkan pendidikan SMK, kehidupan membawa saya berkelana ke negeri orang mulai dari Singapura, Hong Kong, dan semoga ini adalah destinasi terakhir, Taiwan. Di sini saya bergabung di sebuah komunitas kepenulisan, yang bernama Komunitas Penulis Kreaktif Taiwan (KPKers Taiwan). Sudah dua tahun saya belajar, menekuni, dan menggali potensi diri di bidang kepenulisan. Hingga akhirnya, Allah memberikan kado terindah di tahun 2017 ini. Puji syukur saya berhasil memboyong enam penghargaan di setiap perlombaan yang saya ikuti, tiga di bidang fotographi dan tiga di bidang kepenulisan. Diantaranya yang membuat saya terharu saat menjadi salah satu pemenag di Taiwan Literature Award for Migrants (TLAM) 2017, dan Bilik Sastra Voice of Indonesi (VOI) Award 2017 yang diadakan oleh Radio Republik Indonesia (RRI), hingga saya diundang ke Jakarta untuk mengikuti upacara penyerahan hadiah dan talk show yang salah satu nara sumbernya adalah Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Indonesia (BPPB) Kemendikbud Prof. Dadang Sunendar.

23476768_779194028948369_479388090_n.jpg

Selain sebagai pekerja migran, saya juga menjadi kontributor di redaksi Majalah Taiwan yang berbahasa Indonesia dan redaktur di Majalah Yinni-Hao! (Majalah Pelajar Indonesia di Taiwan). Meskipun sebagai PMI, saya memiliki mimpi besar, yang tentu tidak mudah untuk mewujudkannya. Kelak, setelah kembali dan menetap di tanah air, saya ingin membuat sebuah rumah baca dan kursus Bahasa Inggris. Sehingga generasi muda di daerah saya tidak lagi terpuruk di dunia pendidikan. Seperti pepatah mengatakan, “Pendidikan adalah senjata ampuh mengubah dunia”. Saya juga ingin berbagi ilmu dan pengalaman yang dapat di Taiwan, agar lingkungan sekitar saya menjadi maju.

23845385_784269701774135_1864453500_n.jpg

Oh ya, saya mengenal Steemit dari guru sekaligus mentor menulis saya, beliau adalah Bp. J. Haryadi. Tak hanya mengenalkan dan membimbing saya dalam mengakses Steemit, bahkan dua tahun lalu beliau orang pertama yang membimbing dan mengajari saya untuk membuat sebuah artikel. Hingga kini, sudah ratusan artikel yang saya tulis, baik yang dipublikasi melalui media cetak maupun media online. Sebagai pemula, saya berharap semoga sahabat Steemit senior berkenan berbagi ilmu dan memberikan bimbingan kepada saya.

22833311_772134679654304_1903832948_o.jpg

Semoga saya bisa menulis hal-hal positif dan bermanfaat bagi masyarakat melalui komunitas ini. Jika ada yang ingin berkenalan, bisa menghubungi saya di via WhatsApp: +886970421888 dan ID LINE: etty.diallova

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
72 Comments