Sepasang Kecoa Yang Berkeliaran

Sahabat steemian yang saya banggakan. Kali ini saya ingin mengangkat sebuah cerita tentang sepasang kecoa yang sempat saya abadikan di dalam rumah mertua tempat saya singgah untuk sementara.

Pada suatu ketika, saya berada di dalam rumah, sambil duduk dengan keluarga kecil saya, tiba-tiba datang sepasang kecoa yang lagi kejar-kejaran di depan saya. Yang terpikirkan waktu itu, kecoa ini lagi berkelahi sesamanya, ternyata tebakan saya meleset lebih jauh. Padahal kecoa yang saya lihat ini adalah sepasang kekasih yang ingin bercinta. Karena ini sebuah binatang maka mereka saling kejar mengejar dulu sebelum melakukan hubungan, beda jauh prilaku kecoa dengan kita manusia.

Sebagian dari kita manusia ada yang merasa kurang nyaman dengan adanya kecoa di rumah kita. Tapi juga banyak yang menyukainya. Kecoa biasa sering kita dapatkan di tumpukan kertas dokumen yang sudah lama kita simpan. Atau tempat lain yang kurang bersih. Ketika tempat tersebut kotor maka kecoa akan lahir disitu. Zaman sekarang kecoa sering kita dapatkan di dalam kamar mandi, karena kecoa suka yang aroma baunya tidak sedap.

Kecoa ada manfaat sendiri dalam kehidupan kita, salah satunya bisa jadi sebagai obat anti biotik. Bagi yang pernah merasakan sakit gigi, solusi terakhir adalah kecoa. Dulu saya pernah merasakan sakit gigi yang berkepanjangan tanpa ada obat yang ampuh dari rumah sakit. Tiba-tiba datanglah seorang nenek mengatakan tentang kecoa bisa mengobati sakit gigi. Caranya saat simple sekali, pertama kita tangkap satu kecoa, kedua kita gilas sampai licin, yang ketika kita poles di bagian luar atau dalam tempat sakit gigi kita. Insyaallah rasa nyeri sakit gigi akan hilang. Kelihatannya sangat menjijikkan tapi yang saya sampaikan ini betul. Teman-teman bisa mencobanya.

Kalau kita lihat berita-berita di google, ada beberapa tempat yang menjual binatang kecoa untuk di jadikan sebagai obat tradisional. Berarti bisa kita simpulkan kecoa ini bisa jadi salah satu binatang peliharaan, kalau kita mau melakukannya.

image

image

image

image

Untuk mengusir kecoa juga sangat mudah, salah satu caranya adalah dengan aroma wangi-wangian, karena kecoa tidak bisa hidup dengan aroma wangi tapi dia bisa berkembang dengan aroma yang busuk.
Ini saja yang dapat saya sampaikan, semoga anda menyukainya dan berguna untuk kita semua.

sukses buat kita komunitas steemit indonesia.

image
image

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
8 Comments