Selamat tinggal Steemit (Goodbye Steemit!)

IMG_20170807_185943.jpg

Memperhatikan postingan beberapa orang, pingin segera mengucap: goodbye steemit.

Lihatlah Steem Stats Report @jerrybanfield atau @sweetssj yang selalu menghasilkan steem cukup banyak. Kunjungi riwayat postingan mereka, dan melihat angka di upvote sungguh fantastis. Atau, kunjungi angka di trending, menggiurkan.

IMG_20170807_204426.jpg

IMG_20170807_204826.jpg

IMG_20170807_204954.jpg

IMG_20170807_204442.jpg

IMG_20170807_205117.jpg

Lalu, saya banding dengan diri sendiri. Sineuk, dua neuk, alias satu dan dua, dan terkadang macet ditengah jalan. "Kapan bisa menghasilkan angka ke puluhan, ratusan dan ribuan pada postingan? Goodbye Steemit!

IMG_20170806_125041.jpg


Tapi, tunggu dulu! Mengapa harus meninggalkan Steemit? Tidak dapat bayaran? Apa yang sudah saya lakukan untuk mendatangkan bayaran yang besar?

Hehe ternyata belum apa-apa, masih sekedar menulis biasa, sedikit kreatif untuk memancing minat pembaca, dan selebihnya mengharapkan dukungan dari rekan-rekan.

Itu saja? Ya, jadi wajar saja bila belum menghasilkan bayaran besar. Modal usaha kecil ajaib bila ada hasil yang besar. Untuk memancing ikan besar, wajib memiliki umpan yang menarik.

Itu butuh usaha, kerja keras, kerja cerdas, kerjasama dan kreatifitas serta momentum bahkan terkadang faktor rezeki, atau pas momentumnya, seperti @sarahjordan yang diawal sudah memperoleh "ikan" besar.

IMG_20170807_204528.jpg

Lebih dari itu, sangat perlu membangun sikap syukur. Syukur saya berada di media sosial steemit, tempat berkumpul orang-orang optimis dan saling dukung mendukung. Bersyukur saya bisa termotivasi menulis, daripada bersibuk diri dengan hal-hal kosong. Bersyukur saya mendapat pemasukan kecil, ketimbang terus mengeluarkan apa yang ada. Dan syukur yang lain..

Dengan syukur itu saya bisa bersabar untuk terus menulis dan menulis, memperbaiki, menemukan hal makin menarik untuk ditulis, bila perlu harus bergerak untuk mendapat informasi yang menarik, atau kadang perlu mendalami satu hal untuk bisa berbagi hal penting.

Sambil itu saya bersabar untuk terus membangun pertemanan dan menjaga sikahturahim, juga bersabar dalam mengajak rekan-rekan lain untuk ikut bergabung, dan dengan syukur dan sabar seraya terus bersungguh-sungguh, yakin akan tiba waktunya mendapat "ikan" (steem) power dan steem dollar yang besar. Insya Allah!

Kalau begitu, saya ingin berkata: Steemit, I don't want to say goodbye. I always​ want to be with you, wherever I am. []

IMG_20170807_190302.jpg

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
26 Comments