Hai stemians,
Postingan saya kali ini masih seputar jalan-jalan, karena jalan-jalan merupakan salah satu hobi saya.
Dan tebing lamreh jadi tujuan saya kali ini. Mungkin semua sudah tahu tebing Lamreh itu dimana. Tebing Lamreh terletak di desa lamreh, Kecamatan Mesjid Raya, Kabupaten Aceh Besar. Tebing lamreh bersebelahan dengan pantai Lhok Mee atau yang dikenal juga dengan sebutan pantai pasir putih. Lamreh bisa ditempuh dengan perjalanan darat selama kurang lebih satu jam dari kota banda aceh melewati tempat pemandian air panas krueng raya dan pelabuhan malahayati. Lamreh merupakan destinasi wisata bahari yang baru dikenal oleh masyarakat luas antara tahun 2014/2015 setelah dikunjungi oleh tim My Trip My Adventure TRANS TV. Semenjak itu tebing Lamreh menjadi salah satu tujuan wisata yang wajib dikunjungi bila kita liburan kebanda aceh. Karena tebing Lamreh menjanjikan pesona pemadangan laut yang sangat indah dan menarik.
Berikut beberapa foto yang sempat saya abadikan ketika saya berkunjung ke tebing Lamreh. Semoga sahabat STEEMIT semua menyukai nya.
#.SALAM KOMUNITAS STEEMIT INDONESIA.#
upvote and resteemed
follow me @wahyujr