Dalam kerinduanku, hati ini memanggil namamu
Duhai kau pujaan hatiku,
Luaskan aku masuk ke hatimu
Ku harap, kau tak akan lupakan aku
Biarlah aku menjadi embun yang akan menyejukkan hatimu
Terima kasih tuhan, telah menganugerahkannya untukku
Bagiku dia terlalu sempurna
Berada didekatnya hati ini bagaikan bunga yang mekar
Aku tak bisa berada jauh darinya
Aku rindu padanya...
Demikian rasa datang memenuhi jiwa
Mengalir, mendesak, menimbun memenuhi sukma
Duhai kekasihku
Kau seperti pelita dalam kegelapan
Penuhi dadaku dengan cahayamu
Isi hatiku dengan cintamu...
Aku disini menunggumu kembali,
Untuk mengobati rasa rindu yang kian mendesak dihati..