Ini kebiasaan kami masyarakat aceh, ketika ada kenduri, maka masyarakat sekitar akan saling bantu untuk menyiapkan hidangan, ini salah satu kebersamaan kami dari dulu, disinilah kami saling berbagi kebahagiaan, disini tempat untuk melepas rindu sesama masyarakat, bersama berusaha menciptakan rasa masakan yang sedap, untuk disajikan bagi tamu yang menghadiri acara pesta, capek itu biasa, ketika bersama, itu semua tidak terasa,biasanya kami memasak dari malam sampai pagi, malamnya biasa sebahagian dari kami memasak nasi untuk acara besoknya, kemudian setelah shubuh baru kami memasak kuah kambing atau lembu dalam belanga yang besar, kami menyebutnya dengan KUAHBelangoeng, KUAHBelangoeng adalah campuran antara daging, nangka/pohon pisang, dan bumbu yang sudah di giling (rempah asli indonesia). Kalau anda ingin mencicipinya, silahkan berkunjung ke Aceh, rasanya sungguh membuat ketagihan, pokoknya enak, belum percaya juga, coba aja datang, dan nikmati, terimakasih sudah sudi untuk membaca